Mataram ,Redaksi24Jam.Com Masyarakat diimbau untuk berhati-hati terhadap potensi ancaman pembunuhan karakter dan penyebaran informasi yang belum terverifikasi atau informasi palsu yang muncul melalui aplikasi GetContact. Hal ini disampaikan Kepala Satuan Reserse Kriminal Polresta Mataram, Kompol I Made Yogi Purusa Utama, Jumat ( 19/1/2024 )
Beberapa keluhan dari pengguna aplikasi ini menyebutkan bahwa ada upaya untuk merusak reputasi dan karakter seseorang dengan cara yang tidak etis melalui aplikasi tersebut.
Salah satunya Devia Anggraini mengatakan aplikasi ini adalah aplikasi berbahaya dan bisa menjatuhkan nama baik seseorang.
Aplikasi GetContact sangat berbahaya bisa menjatuhkan nama baik orang dengan membuat nama jelek.
seharusnya orang lain tidak bisa melacak nama pribadi kita yang tersimpan di kontak handphone orang lain dengan nama semua merek.
Bisa saja orang menganggap kita kurang ajar dengan menyimpan nama jelek. Customer bisa pada kabur kalau ketemu nama kontak yang nyeleneh agar tidak menyukai karir atau posisi kita,” jelas kasat Reskrim kompol. Made Yogi ( 19/1/2024 )
lanjut olehnua bahwa Aplikasi GetContact, awalnya dirancang untuk identifikasi dan blokir panggilan spam dan menurut beberapa pemakai aplikasi tersebut, menyebut pernah menjadi korban dari oknum yang tidak bertanggung jawab.
Dengan menyalahgunakan aplikasi GetContact untuk menyebarkan informasi palsu pencemaran nama baik dan ancaman terhadap karakter seseorang.
Sejauh ini belum ada laporan masyarakat di Kota Mataram terkait adanya potensi negatif tersebut.
kompol Made Yogi menghimbau agar masyarakat jangan cepat percaya bila mendapat informasi yang belum terverifikasi.
Jika ada masyarakat yang merasa dirugikan, silahkan melaporkan kepada kepolisian, apakah itu ada kaitannya dengan pencemaran nama baik atau sara dan lain-lain, silahkan,” tandasnya. ( red )