Tapteng-Babinsa Koramil 05/Kolang,Serka Agus Triono melakukan pendampingan pembagian program Makan Bergizi Gratis(MBG) di Sekolah-Sekolah yang berada di Kecamatan Kolang Kabupaten Tapanuli Tengah ,Selasa (20/01/2026).
Makan Bergizi Gratis (MBG) merupakan program pemerintah dalam majukan perekonomian masyarakat kelas menengah ,dimana dengan adanya MBG ini masyarakat dapat terbantu dengan tidak lagi memikirkan anaknya tentang uang jajan atau uang sakunya disekolah,selain itu masyarakat yang mempunyai hasil kebun juga dapat menjual hasil kebunnya ke dapur- dapur SPPG (Satuan Pelayanan Pemenuan Gizi).
Menurut Serka Agus Triono sebagai Babinsa yang ikut mendampingin kegiatan ,MBG ini merupakan bentuk nyata dukungan pemerintah dalam meningkatkan kesehatan dan kesejahteran masyarakat,khususnya siswa-siswi disekolah.
Serka Agus Triono juga menjelaskan bahwa pendampingan program MBG ini bertujuan untuk memastikan kelancaran pembagian makanan sekaligus memberi edukasi kepada para siswa- siswi mengenai pentingnya pola makan yang sehat.
Ditempat terpisah,Dandim 0211/TT,Letkol inf Bayu Hanuranto Wicaksono melalui Danramil 05/ Kolang Lettu inf Beringin Limbong mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan wujud nyata kepedulian TNI terhadap kesehatan dan gizi para siswa -siswi di sekolah.
Lebih lanjut Danramil juga menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan kepedulian TNI dalam mendukung program pemerintah, khususnya MBG.”Tambah Danramil
