Tapteng-Babinsa Koramil 04/Pinangsori Koptu Roni Nasution dampingi pendistribusian bantuan Sembako bagi warga terdampak bencana alam banjir di wilayah Kecamatan Kec.Lumut, Kabupaten Tapanuli Tengah,
Kegiatan pendampingan ini dilaksanakan oleh Babinsa Lumut sebagai bentuk kepedulian TNI AD melalui Kodim 0211/TT dalam membantu masyarakat yang terdampak musibah banjir.
Hadir dalam kegiatan tersebut Ibu Camat Lumut, Lurah Lumut, Babinsa Koramil 04/Pinangsori, serta Masyarakat Kel.Lumut.
Adapun bantuan semabako berupa Beras, Indomie, Minyak Makan dan Roti Biskuit.
Babinsa Koramil 04/Pinangsori Koptu Roni Nasution menyampaikan bahwa hingga saat ini kondisi ketinggian air di wilayahKel.Lumut sudah mulai membaik.
“Sementara itu Dandim 0211/TT Letkol Inf Bayu Hanuranto Wicaksono,S.Hub.Int.M.Hi melalui Danramil 04/Pinangsori menyampaikan bahwa Pendampingan ini bertujuan agar penyaluran bantuan tepat sasaran serta berjalan dengan aman dan tertib,” ujarnya.
Selama kegiatan berlangsung, pendistribusian bantuan berjalan dengan aman, tertib dan lancar, serta mendapat sambutan positif dari masyarakat setempat.
Kodim 0211/TT melalui Koramil jajaran akan terus bersinergi dengan pemerintah daerah dan instansi terkait dalam membantu penanganan dampak bencana serta mendukung kebutuhan masyarakat terdampak.
